3 Hal agar Konten Artikel terlihat Lebih Baik - Blog NURISMA

3 Hal agar Konten Artikel terlihat Lebih Baik

Baik blogger maupun vlogger pastinya sih sudah sering menghabiskan waktu berlama-lama di depan layar komputer untuk membuat konten yang aka...
artikel

Baik blogger maupun vlogger pastinya sih sudah sering menghabiskan waktu berlama-lama di depan layar komputer untuk membuat konten yang akan dipublikasikan secara online, dan tentunya kita pasti ingin memastikan bahwa konten atau artikel yang kita publish tersebut mendapatkan banyak pembaca. Namun, bagi blogger pemula seperti saya, mengetahui cara mendapatkan banyak pembaca pada artikel yang kita buat tidak lah mudah. Akan tetapi, ada beberapa hal yang dapat sahabat coba untuk melihat apakah artikel yang kita buat mendapatkan jangkauan yang luas secara online.

Untuk membantu bagaimana cara melakukannya, berikut adalah tiga hal agar artikel atau konten yang dibuat terlihat lebih baik.

1. Memilih Format yang Tepat

Ketika sahabat memiliki ide untuk menuangkannya pada artikeluntuk dibuat, salah satu bagian dari proses perencanaan yang tepat adalah harus menentukan format apa yang terbaik untuk jenis informasi yang akan dibagikan.

Ini tergantung pada apa tujuan utama informasi dalam artikel tersebut, siapa target audiens, dan pertimbangan lainnya. Sahabat dapat memilih salah satu dari banyak bentuk konten untuk membagikannya. Seperti membuat artikel, konten grafis, konten video, konten audio, dan banyak lagi. Selama apa yang dibagikan sesuai dan masuk akal dengan cara membagikannya kepada siapa saja yang memerlukannya, sahabat juga harus dapat menemukan solusi yang tepat supaya konten yang sudah dibuat bisa menarik perhatian orang yang tepat di tempat yang tepat.

2. Sertakan Elemen Visual

Terlepas dari format apa yang akan dipilih untuk membuat konten, satu hal yang dapat membantu orang ingin melihat konten sahabat serta membagikan kontennya pada pengikut mereka sendiri adalah jika konten tersebut memiliki elemen visual yang menarik.

Karena sebagian besar konten akan dibagikan melalui media sosial,pastikan bahwa postingan sahabat menyertakan sesuatu yang akan menarik perhatian orang dan membuat mereka ingin mengklik konten tersebut. Salah satunya dapat dengan cara mengambil gambar dari konten yang telah dibuat atau menyisipkan gambar lucu atau menarik yang mewakili keseluruhan isi konten sahabat.

3. Gunakan Promosi Media Sosial dengan Bijak

Saat sahabat membagikan konten di media sosial, lakukan dengan sebijak mungkin.

Sahabat harus berhati-hati tentang kapan waktu yang tepat membagikan konten di media sosial, platform media sosial mana yang akan dipilih untuk membagikannya, berapa banyak uang yang diperlukan jika menggunakan jasa iklan, dan apa yang disertakan di salam postingan, hashtags atau tag lainnya. Dengan melakukan semuanya dengan benar, seharusnya konten sahabat bisa mendapatkan lebih banyak daya tarik daripada sebelumnya.

Jika ingin konten memiliki berperforma lebih baik secara online, pertimbangkan untuk menggunakan tips yang saya sebutkan di atas untuk membantu agar konten lebih terlihat lebih baik.

Disqus
Blogger

Out Trusted Partners

Lorem Ipsum is simply dummy text. Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s.

  • Professionally designed themes
  • Choose from professionally designed themes
  • Themes that work across all devices
  • From professionally designed themes that work across